Recent Posts

Banner

Jumat, 18 April 2014

MAKALAH TENTANG SEJARAH BANGSA INGGRIS DARI AWAL ABAD KE-19 SAMPAI PERANG DUNIA II

MAKALAH TENTANG SEJARAH BANGSA INGGRIS DARI AWAL ABAD KE-19 SAMPAI PERANG DUNIA II


BAB I
PENDAHULUAN

Latar Belakang
Inggris adalah negara bagian terbesar dan terpadat penduduknya dari negara-negara bagian yang membentuk Persatuan Kerajaan Britania Raya dan Irlandia Utara (United Kingdom of Great Britain and Northern Ireland). Inggis pada perkembangannya menjadi negara yang besar dan maju hal tersebut tidak lepas dari sejarah panjang yang dialami Inggris. Inggris dalam sejarahnya mengalami zaman kegelapan karena dominasi doktrin Gereja yang sangat ketat dalam membatasi kemajuan ilmu pengetahuan, serta menimbulkan perang dengan berbagai pihak.
Pada awal abad ke-19 spirit kebangsaan Inggris tidak hanya ditunjukan oleh para penguasa pemerintahan namun dari mulai masyarakat golongan bawah yang terjadi pada masa liberalisasi, dalam berbagai konflik keagamaan dan politik yang dialami Inggris, tidak berpengaruh untuk menyurutkan semangat masyarakat untuk mengembangkan IPTEK dan perekonomian negara. Hal itu dapat ditunjukan dengan banyaknya masyarakat golongan bawahan yang berhasil menaikan status sosialnya dengan bekerja keras membangun usaha serta meningkatkan kualitas pendidikan (Samekto,1982: 242-251). Dalam masa liberalisasi, Inggris juga mengalami beberapa masalah yang di antaranya adalah masalah tanah-tanah jajahan dan masalah Irlandia (Rickard,1953: 198-199). Permasalahan Inggris tak hanya berhenti sampai disitu, pertentangan, konflik dan perang semakin berkobar di daratan Eropa. Berbagai permasalahan yang menjadi penyebab utama terjadinya perang sudah tidak dapat dihindari lagi maka dari itu meletuslah Perang Dunia I dan Perang Dunia II yang sangat dahsyat dan menimbulkan kerugian yang sangat besar (Buckley,1930: 392-397). Akibat dari terjadinya Perang Dunia I dan Perang Dunia II sangat berpengaruh bagi negara-negara yang ikut serta dalam perang tersebut baik dalam segi ekonomi, politik, sosial dan budaya (Laqueur,1982: 5-20). Rakyat Inggris juga dikenal taat terhadap negaranya, dalam mematuhi peraturan-peraturan yang dibuat oleh pemerintah. Kepercayaan rakyat itulah sebagai kekuatan besar pemerintah dalam melaksanakan pemerintahan kerajaan.
Menurut Marvin Perry (2012:185-195),”Spirit kebangsaan yang paling menonjol dari negara Inggris adalah negara Inggris selalu belajar dari kegagalan dan pengalaman. Pada zaman pertengahan armada militer Inggris belum dapat dikatakan sebagus negara Perancis maupun Spanyol, Inggris selalu mengalami kekalahan dalam melawan kedua negara itu saat melakukan ekspansi ke benua atau negara lain. Namun kekalahan itu dijadikan Inggris sebagai guru. Inggris kemudian belajar dari armada militer Perancis sehingga kemudian Inggris menjadi salah satu negara yang kuat dari segi armada militernya”.  Begitu banyak peristiwa yang terjadi di Inggris pada awal abad ke-19 sampai dengan terjadinya Perang Dunia II serta dampak-dampak yang terjadi setelah terjadinya perang-perang maha dahsyat itu. Oleh karena itu, penulis mengangkat judul Sejarah Bangsa Inggris dari Awal Abad Ke-19 sampai Perang Dunia II.
Berdasarkan uraian tersebut masalah umum dalam makalah dapat dirumuskan, yaitu bagaimana sejarah bangsa Inggris dari awal abad ke-19 sampai Perang Dunia II? Sebaliknya masalah khusus dalam makalah ini dapat dirumuskan sebagai berikut :
(1)  Bagaimana perkembangan masa liberalisasi bangsa Inggris pada awal abad ke-19?
(2)  Apa saja masalah-masalah yang terjadi di bangsa Inggris pada abad ke-19 sampai Perang  Dunia I?
(3)  Bagaimana perkembangan Inggris pada saat Perang Dunia I dan sesudah Perang Dunia I?
(4)  Bagaimana perkembangan Inggris menjelang Perang Dunia II dan sesudah Perang Dunia II?

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Write comment

Blog ini digunakan untuk sharing berbagi ilmu
silahkan memberikan kritik dan sarannya secara sopan

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Latest News

Back to Top